Terlibat Balap Liar, Empat Motor Diamankan Polres Probolinggo

Zainul Rifan
Pengamanan motor yang terlibat balap liar (foto : iNewsProbolinggo.id/istimewa)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Sebanyak empat motor yang terlibat aksi balap liar diamankan Satlantas Polres Probolinggo. Motor-motor tersebut diamankan di ruas jalan lingkar selatan, Desa Warujinggo, Kecamatan Leces, Kabupaten Probolinggo.

Kasatlantas Polres Probolinggo AKP Anthonio Effan Sulaiman mengatakan, pengamanan bermula saat petugas  melaksanakan patroli rutin, pada Sabtu (2/11/2024) dini hari. Disaat bersamaan pihaknya mendapat informasi tentang aksi balap liar.

Mendapat informasi itu, pihaknya segera menuju lokasi bersama anggota Polsek Leces untuk melakukan pembubaran serta pengamanan kendaraan.

"Setibanya di TKP benar saja, terdapat remaja dan pemuda sedang melakukan balap liar," terangnya.

Para pelaku balap liar mencoba kabur, namun petugas dengan sigap melakukan penghadangan hingga berhasil mengamankan empat motor tersebut. Kemudian, motor itu diangkut ke atas mobil patroli untuk selanjutnya dibawa ke Satlantas Polres Probolinggo.  

"Aksi balap liar ini menjadi atensi jajaran Polres Probolinggo. Sebab ruas jalan yang digunakan merupakan jalan umum yang digunakan oleh banyak pengguna jalan," ucapnya.

Aksi balap liar itu, sempat dikabarkan menyebabkan korban jiwa satu orang. Namun Effan menegaskan, jika kabar tersebut merupakan kabar tidak benar atau hoax. 

"Untuk kecelakaan lalu lintas akibat balap liar nihil," tegasnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network