Kabupaten Probolinggo Masuk Grand Final Diajang Duta Batik Jawa Timur 2022

ahmad didin
Hafifa Nur Fadila Duta Batik Kabupaten Probolinggo bersama Plt Bupati Probolinggo. (Foto : Pemkab Probolinggo)

PROBOLINGGO, iNews.id - Duta Batik Kabupaten Probolinggo masuk dalam Grand Final di ajang Duta Batik Jawa Timur 2022, yang akan dilaksanakan 4 Maret 2022 mendatang di Grand City Surabaya.

Finalis Duta Batik Jawa Timur perwakilan Kabupaten Probolinggo Hafifa Nur Fadila merupakan siswi SMAN 1 Gending. Ia bersilaturahmi kepada Plt Bupati Probolinggo, Timbul Prihanjoko untuk meminta dukungan dan restu serta support agar bisa memang dalam ajang tersebut.

“Saya mohon doa dan dukungan dari masyarakat Kabupaten Probolinggo dalam Grand Final Duta Batik Jawa Timur. Semoga bisa memberikan yang terbaik. Jangan lupa dukungan follow Instagram (IG) dengan cara follow akun Duta Batik Jawa Timur dan jangan lupa tap 2x foto Hafifa Nur Fadila. Selanjutnya, like, komen dan share videonya,” katanya.

Sementara Plt. Bupati Probolinggo Drs. HA. Timbul Prihanjoko sangat mengapresiasi dan sangat mendukung finalis Hafifah Nur Fadila untuk berjuang di ajang Grand Final Duta Batik Jawa Timur 2022. “Mudah-mudahan bisa mengharumkan Kabupaten Probolinggo di tingkat Jawa Timur,” katanya.

Tidak lupa Plt. Bupati Timbul mengajak masyarakat Kabupaten Probolinggo untuk ikut serta memberikan dukungan, sehingga Duta Batik Provinsi Jawa Timur tahun 2022 bisa menjadi milik Kabupaten Probolinggo.

“Atas nama Pemerintah Daerah dan masyarakat Kabupaten Probolinggo saya mengajak untuk mendukung segala bentuk kegiatan positif untuk meningkatkan prestasi generasi muda. Marilah kita support penuh Hafifa Nur Fadila sebagai Duta Batik Jawa Timur tahun 2022,” pungkasnya

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network