Event Bergengsi Namira EduFest 2024 Sukses Digelar, Temukan Bibit-bibit Unggul Berprestasi

Zainul Rifan
Pemberian hadiah oleh Ketua yayasan kepada para pemenang Namira Edufest (foto : iNewsProbolinggo.id/doni)

Senada diutarakan Ketua Yayasan Namira Foundation dr. Mirrah Samiyyah. Wanita yang juga menjabat direktur RS Rizani Paiton itu menjelaskan, jika kegiatan ini bertujuan untuk memberikan wahana kompetisi bagi anak didik di level SD/MI.

Dengan begitu, mereka para anak didik  didik bisa memiliki jiwa kompetisi dan menjadi calon juara yang luar biasa di masa depan. Sehingga bibit unggul berprestasi dan calon juara dapat ditemukan.

"Kami ingin lebih mendekatkan Namira Foundation kepada masyarakat, kamu hadir dengan memberikan suguhan pendidikan," katanya.

Pada kesempatan itu, Mirrah juga bercerita tentang pembangunan SMP Namira yang sudah berusia 5 tahun. Dimana pada awal pembangunan hanya memiliki 20 murid dan sekarang sudah ada sekitar 320 murid yang dibimbing dengan penuh telaten.

Pendirian SMP Namira Kota Probolinggo juga bertujuan untuk bisa membantu Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) dalam mengawal mutu pendidikan, sehingga mampu mencetak generasi yang unggul, berakhlak mulia dan tentu mencintai alqur'an.

"Harapannya semoga yayasan Namira terus memberikan arti yang positif ditengah-tengah masyarakat. Bersama Namira menjadi cahaya menerangi dunia," ucapnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network