Gus Haris : Dukungan Partai Golkar Sebagai Bekal Membangun Kebersamaan Untuk Kabupaten Probolinggo

Ahmad Didin
Gus dr Muhammad Haris Damanhuri Romly (foto: istimewa)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Ketua Umum Partai Golkar Airlangga Hartarto menyerahkan langsung rekomendasi kepada empat calon untuk empat daerah, yakni Jatim, Probolinggo, Kab Mojokerto dan Kota Mojokerto dalam acara Konsolidasi Pemenangan Prabowo-Gibran pada Pilpres 2024 bersama TKD Jatim di Surabaya, Sabtu (23/12/2023).

Salah satu rekomendasi diberikan kepada Gus dr Muhammad Haris yang dikenal sebagai pengasuh Ponpes Genggong Probolinggo dan penasihat Partai Gerindra Probolinggo, ini sebelumnya telah mendapatkan dukungan dari Partai Gerindra. 

Dengan tambahan rekomendasi dari Partai Golkar, Gus Haris kini mengantongi dukungan politik yang semakin solid untuk maju dalam Pilbup Probolinggo. 

Menanggapi hal tersebut Gus Haris sangat mengapresiasi mengapresiasi dukungan dari Partai Golkar sebagai bekal membangun kebersamaan untuk Kabupaten Probolinggo kedepan. 

"Banyak hal yang masih harus kita perbaiki dan kita benahi, butuh akselerasi yang kontinu agar Kabupaten Probolinggo mampu bersaing bahkan lebih baik dengan hasil akhir mampu mensejahterakan masyarakat secara merata. skali lagi terimakasih atas kepercayaan dan dukungannya", ungkap Gus Haris.

Penyerahan rekomendasi ini berbarengan dengan dukungan yang diberikan kepada Khofifah Indar Parawansa untuk maju dalam Pilgub Jatim 2024. Dengan dukungan ini Khofifah juga telah mendapat rekom dari beberapa lainnya. Seperti Partai Demokrat dan beberapa partai lainnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network