Profil Gal Gadot Artis Yahudi Pro-Israel, Netizen: Wonder Woman Bukan Pahlawan bagi Wanita Palestina
Tahun 2008, Gal Gadot menikah dengan pengusaha real estate Israel bernama Jaron Varsano. Dari pernikahan ini, mereka dikaruniai tiga orang anak perempuan yang lahir pada 2011, 2017 dan 2021. Saking tajirnya, suami Gal Gadot memiliki sebuah hotel di Tel Aviv namun sudah dijual ke Roman Abramovich pada 2015 lalu senilai 26 juta dolar.
Kini, setelah Gal Gadot jadi selebriti Hollywood, akun Instagramnya @gal_gadot sudah tembus memiliki 109 juta followers.
Pendidikan Gal Gadot
Di usia 20 tahun, Gal Gadot melaksanakan wajib militer selama 2 tahun dan terdaftar sebagai instruktur tempur pada Angkatan Pertahanan Israel. Wajib militer ini diketahui diwajibkan bagi para pemuda-pemudi Israel.
Setelah wamil, Gal Gadot pun kuliah hukum dan hubungan internasional di perguruan tinggi Interdisipliner Center Herzliya (IDC), Israel yang kini berganti nama menjadi Reichman University.
Perjalanan Karier Gal Gadot
Karir Gal Gadot diawali saat ia masih berusia 18 tahun dengan menjuarai kontes kecantikan Miss Israel 2004. Namun ia gagal saat melaju dalam Miss Universe 2004 di Ekuador.
Kecantikannya sebagai Miss Israel membuat banyak brand dan sutradara kepincut. Mereka pun berbondong-bondong menawarkan Gal Gadot sebagai model produk fashion, gadget dan juga mobil.
Inilah deret brand yang berhasil menggaet Gal Gadot sebagai modelnya, diantaranya Miss Sixty, smartphone Huawei, rum Capten Morgan, parfum Gucci, Jaguar, dan Castro. Tahun 2015, Gal Gadot menjadi duta untuk merek parfum Gucci.
Artis keturunan Yahudi ini juga menjadi langganan jadi sampul di majalah Cosmopolitan, Glamour, Bride, Entertainment Weekly, Urban Male Magazine, Cleo, Fashion, Lucire, FHM dan New York Post.
Sukses menjadi model, Gal Gadot kemudian terjun juga ke dunia akting, Sejumlah film berhasil diperankannya, yang paling hits dan populer adalah Wonder Woman.
Editor : Hikmatul Uyun
Artikel Terkait