Antisipasi Gangguan Kamtibmas di Pemilu 2024, Polres Probolinggo Gelar Simulasi Pengamanan

Zainul Rifan
Simulasi pengamanan kericuhan saat Pemilu 2024 (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Polres Probolinggo menggelar simulasi pengamanan Pelaksanaan Pemilihan Umum (Pemilu ) 2024. Itu untuk mengantisipasi adanya gangguan Keamanan Dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), saat Pemilu mendatang.

Pada kegiatan yang digelar Selasa (17/10/2023) itu, simulasi dimulai dari patroli sterilisasi Komisi Pemilihan Umum (KPU). Simulasi pengamanan kampanye, pengambilan dan pengembalian surat suara hingga pengamanan demonstrasi, dari masyarakat yang tidak puas.

Pada simulasi tersebut, terdapat beberapa adegan kericuhan beserta cara pengamanan. Turut diperagakan pada acara simulasi yang dilaksanakan di lahan kosong, utara exit tol Kraksaan.

Kapolres Probolinggo, AKBP Wisnu Wardana, mengatakan kegiatan simulasi dilakukan guna memberikan edukasi kepada masyarakat. Di mana Kabupaten Probolinggo, sudah siap menghadapi atau melaksanakan Pemilu 2024 mendatang.

Pihaknya sudah bekerjasama dengan Forkopimda, untuk pelaksanaan pengamanan jika ada gangguan Kamtibmas pada Pemilu 2024. Khususnya Pemilu yang dilaksanakan, di Kabupaten Probolinggo.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network