Perindo Kabupaten Probolinggo Tuntaskan Perbaikan Berkas BCAD

Zainul Rifan
Penyerahan berkas BCAD oleh ketua DPD Perindo kepada ketua KPU Kabupaten Probolinggo (foto : iNewsProbolinggo.id/istimewa)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Partai Perindo Kabupaten Probolinggo, telah menyerahkan perbaikan berkas Bakal Calon Anggota Dewan (BCAD), pada Minggu (9/7/2023).

Pada penyerahan itu, DPD Perindo sengaja menyerahkan pada pukul 16.00 WIB. Hal itu menyesuaikan dengan nomor urut partai Perindo  
di Pemilu 2024 mendatang.

Ketua DPD Perindo, Nanik Sunarsih mengatakan, kalau penyelesaian perbaikan, tidak luput dari dukungan sejumlah pihak. Utamanya pada LO Partai Perindo Kabupaten Probolinggo, Safani, yang telah setia terhadap Perindo dan membantu perbaikan berkas.

Karena itu, atas nama pribadi dan atas nama Ketua DPD Perindo mengucapkan terimakasih yang tidak terhingga terhadap Safani.

"Juga terimakasih kepada semua Komisioner KPU dan Bawaslu yang telah menyemangati, hingga berkas dapat kami selesaikan dengan baik," tuturnya, Senin (10/7/2023)

Nanik berharap, semua usaha yang dilakukannya, dapat menjadi jalan bagi Perindo untuk bisa mendudukkan calonnya sebagai Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Probolinggo.

"Tentu itu menjadi harapan kami semuanya, umumnya harapan dari bapak Hary Tanoe," ucapnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network