Jangan Anggap Sepele !! Inilah 9 Makanan Penyebab Munculnya Radang Usus Buntu

Sulistiyowati
Sumber foto okezone

PROBOLINGGO,iNewsprbolinggo.id - Apendisitis atau penyakit radang usus buntu adalah gangguan peradangan pada apendiks (usus buntu), yaitu salah satu organ tubuh yang tersambung ke usus besar. 

Gejala umum pada penderita radang usus buntu biasanya nyeri pada bagian perut kanan bawah.

Penyakit ini bisa menyerang siapa saja, termasuk anak-anak, remaja dan dewasa. Namun, seringkali dialami oleh rentang usia 10-30 tahun. 

Informasi seputar 9 makanan sebabkan radang usus buntu akan dikupas secara tuntas di artikel ini. Anda yang doyan makan wajib baca sampai selesai, mungkin saja ada makanan favorit Anda di daftarnya.

Penyakit usus buntu sendiri penyebabnya ada banyak, tapi salah satu yang kerap diabaikan adalah makanan. Lantas, makanan seperti apa yang bisa menyebabkan radang usus buntu?

Sebelum menjawab pertanyaan itu, kita perlu mengenali dulu apa itu penyakit usus buntu. Menurut laporan Direktorat Jenderal Pelayanan Kesehatan Kementerian Kesehatan, penyakit usus buntu adalah kondisi peradangan di usus buntu atau apendiks.

"Seseorang dapat menderita penyakit usus buntu, karena beberapa faktor seperti infeksi cacing atau parasit, usus tersumbat oleh feses, cedera di bagian perut, dan pembesaran kelenjar getah bening di dinding saluran cerna," ungkap laporan tersebut, dikutip MNC Portal, Sabtu (13/5/2023).

Tak cuma itu, konsumsi jenis makanan tertentu juga diketahui bisa memicu terjadinya peradangan di usus buntu. Tapi, menjadi catatan penting bahwa makanan bukan penyebab langsung radang usus buntu. Makanan hanya memicu faktor penyebab penyakit ini.

So, apa saja 9 makanan penyebab usus buntu?

1. Produk olahan daging

Produk olahan daging seperti nugget, sosis, ataupun bakso dipercaya bisa sebabkan radang usus buntu. Kenapa? Karena ketiganya mengandung serat yang sangat sedikit dan ini bisa mengganggu sistem pencernaan jika dikonsumsi terlalu sering.

"Karena kurang serat, organ pencernaan akan mengalami masalah yang bisa berujung pada kondisi radang usus buntu," ungkap laporan Kemenkes.

2. Buah kering

Sama seperti produk olahan daging, buah kering juga dapat memicu radang usus buntu karena kandungan serat yang sangat sedikit. Daripada makan buah kering, mending makan buah 'normal' saja.

3. Makanan pedas

Makanan pedas juga dianggap bisa menyebabkan radang usus buntu. Konsumsi makanan pedas berlebihan bisa mengganggu kestabilan sistem pencernaan dan bisa mengiritasi saluran cerna yang berisiko sebabkan peradangan di usus.

Dijelaskan lebih lanjut di laman Siloam Hospitals, biji cabai dan paprika itu sesuatu yang sulit dicerna, sehingga berisiko menumpuk dan dapat menyumbat usus buntu yang memicu terjadinya peradangan.

4. Makanan mengandung pemanis buatan

Makanan manis yang mengandung pemanis buatan juga sebaiknya dihindari, karena dapat menyebabkan kerusakan di sistem pencernaan yang berujung ada radang usus buntu.

5. Fast food

Makanan cepat saji sangat perlu dibatasi konsumsinya, karena makanan ini penyebab radang usus buntu secara tidak langsung. Konsumsi terlalu sering fast food dapat berdampak buruk pada sistem cerna yang akhirnya bisa meningkatkan risiko penyakit usus buntu.

Pada beberapa produk fast food, kandungan natrium atau garam di dalamnya cukup tinggi dan ini juga berpotensi sebabkan peradangan di usus.

6. Produk olahan susu

Produk olahan susu juga dipercaya bisa meningkatkan risiko penyakit usus buntu. Produk yang dimaksud seperti keju, mentega, atau produk olahan susu lainnya.

Alasannya karena produk olahan susu lebih sulit dicerna usus yang kalau dikonsumsi terus menerus tanpa mengimbangi makan makanan berserat tinggi, itu akan menyebabkan penumpukkan sisa makanan di usus. Pada akhirnya dapat menyebabkan peradangan di usus yang bisa menjalar sampai ke usus buntu.

7. Biji-bijian

Gandum menjadi salah satu biji yang sulit dicerna di usus. Karena sulit dicerna, usus bekerja lebih ekstra dan ini memicu peradangan. Makanan seperti gandum yang dikonsumsi berlebihan dapat mengendap dan menutupi rongga di usus buntu.

8. Daging merah

Daging merah juga berpotensi menyebabkan radang usus buntu. Penelitian di India bahkan menemukan kasus perempuan berusia 38 tahun didiagnosis radang usus buntu akibat terkontaminasi cacing pita dari spesies Taenia atau yang biasa disebut 'cacing pita sapi'.

Dari kejadian itu, sangat disarankan untuk berhati-hati memilih daging merah sebelum dikonsumsi, usahakan masak hingga matang.

9. Minuman beralkohol

Batasi alkohol sedari sekarang, karena minuman ini secara tidak langsung bisa meningkatkan risiko radang usus buntu. Sifat keras yang dimiliki minuman beralkohol dapat melukai usus dan lama kelamaan bisa menyebabkan peradangan di usus yang berujung sakit usus buntu.

Jadi, itu dia 9 makanan sebabkan radang usus buntu. Konsumsi berlebihan apapun itu tidak direkomendasikan, untuk itu makan jangan berlebihan. Ingat, akan lebih baik untuk berhenti makan sebelum kenyang.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network