Puncak Satu Abad NU, Ansor Kota Probolinggo Kerahkan Ratusan Banser

gianto
Ketua Ansor Kota Probolinggo, Abdul Mujib (Foto: iNewsProbolinggo.id/Gianto)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Acara puncak satu abad NU bakal digelar di Sidoarjo, pada 7 Februari 2023 mendatang. Acara puncak satu abad NU tersebut, akan dihadiri oleh para kiai dan ulama seluruh Indonesia. 

Ketua Ansor Kota Probolinggo, Abdul Mujib mengatakan, di puncak acara satu abad NU, bakal dihadiri oleh ribuan kader di seluruh Indonesia. "Kader seluruh Indonesia nanti akan hadir," katanya, Sabtu (4/2/2023). 

Pria yang juga Ketua DPRD Kota Probolinggo itu menjelaskan, di acara puncak satu abad NU tahun ini, Ansor Kota Probolinggo mengerahkan ratusan anggota Banser. Mereka akan menaiki dua kendaraan bus, untuk menghadiri acara tersebut. "Selain dua kendaraan bus, ada juga yang menaiki dua kendaraan Elf," katanya. 

Sebelumnya, untuk memeriahkan satu abad NU tersebut, Pemkot Probolinggo menggelar festival satu abad NU yang digelar di Alun-alun Kota Probolinggo, pada 13 Januari 2023 lalu.

Festival memfasilitasi pasar para UMKM yang tujuannya, untuk meningkatkan taraf perekonomian masyarakat Kota Probolinggo. 

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network