Sementara Kepala DPUPR, Kabupaten Probolinggo, Hengki Cahjo Saputra mengatakan, kalau pemeliharaan berkala ruas jalan Maron-Pekalen, menggunakan anggaran APBD Kabupaten Probolinggo senilai Rp 723.387.200.
Jalan tersebut sepanjang 2.100 meter, dengan jenis penanganan berupa aspal hotmix sepanjang 575 meter dengan lebar 5 meter. Sementara sisanya, dilakukan penanganan lapen.
"Kami juga melakukan normalisasi saluran sepanjang 260 meter serta pengerjaan grill dengan panjang 8 meter. Yakni, saluran yang memotong jalan ditutup besi," katanya.
Hengki berharap, masyarakat turut menjaga keawetan umur jalan dengan melihat kelas jalan. Sebab kalau terlalu dipaksakan dengan muatan yang berat, otomatis umur jalan juga tidak akan tercapai.
"Tentunya masyarakat umum yang akan mengalami kerugian terkait dengan kerusakan jalan tersebut," ujarnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait