Habib Mahdi Tetap Bertekad Maju Jadi Bupati Probolinggo 2024

Zainul Rifan
Habib mahdi (pegang mic) saat menjelaskan kalau dirinya tetap mencalonkan diri sebagai bupati Probolinggo di 2024

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD), Provinsi Jawa Timur Fraksi Partai Persatuan Pembangunan (PPP) Habib Mahdi tetap pada pendiriannya, untuk mencalonkan diri sebagai Bupati Probolinggo di pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024 mendatang. 

Diketahui, Habib Mhadi sudah mendeklarasikan diri sebagai calon bupati sejak Januari 2022 lalu. Setelah itu, banyak bermunculan nama-nama yang digadang-gadang menjadi Cabup. Namun hal itu, tidak menyurutkan niat Habib Mahdi untuk tetap ikut kontestasi Pilbup Probolinggo. 

Hal itu diungkap Habib Mahdi, pada acara refleksi akhir tahun PPP Kabupaten Probolinggo, di Warung Kama, Kecamatan Mayangan Kota Probolinggo, Minggu (18/12/2022) malam.

"Saya tetap akan mencalonkan diri, sebagai bupati selama tidak ada perintah dari partai untuk mencalonkan diri sebagai DPRD kembali," terangnya. 

Mahdi menjelaskan, kalau memang nanti diperintah partai untuk mencalonkan diri sebagai dewan, baik di tingkat daerah ataupun provinsi. Dirinya selaku kader, tetap harus menuruti apa yang menjadi instruksi partai, demi kemajuan partai.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network