get app
inews
Aa Text
Read Next : Bupati Lumajang Minta Masyarakat Tidak Panik Menghadapi Erupsi Semeru

Jembatan Gantung Gladak Perak Akan Segera Selesai Sebelum Lebaran

Sabtu, 09 April 2022 | 12:51 WIB
header img
Pembangunan jembatan gantung gladak perak (foto : Dian/iNews.id)

LUMAJANG, iNews.id - Masyarakat Lumajang khususnya di Kecamatan Candipuro - Pronojiwo dan sekitarnya nampaknya agak sedikit bernafas lega, pasalnya jembatan gantung gladak perak ditargetkan akan rampung dan sudah bisa digunakan sebelum lebaran.

"Sesuai target, di rencanakan tanggal 20 April 2022 jembatan ini sudah bisa di gunakan. Saat ini sedang merangkai infrastruktur gantung yang tengah," terang Bupati Lumajang, Thoriqul Haq usai meninjau pelaksanaan pembangunan jembatan gantung Gladak Perak, Kecamatan Candipuro, Jum'at (8/4/2022).

Jembatan gantung yang dibagun oleh Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Republik Indonesia itu hanya menjadi jembatan darurat, artinya hanya digunakan sementara sebelum jembatan permanen kembali dibangun. Diketahui, jembatan tersebut menjadi jalur ekonomi masyarakat di Kecamatan Candipuro dan Pronojiwo.

Dijelaskan lebih lanjut oleh Cak Thoriq, jembatan gantung tersebut hanya digunakan sebagai akses bagi kendaraan roda dua serta kendaraan darurat seperti halnya ambulan yang membawa pasien dalam kondisi darurat.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut