Gempa Bumi Hari Ini Guncang Banyuwangi M 5,7, BMKG Pastikan Tak Berpotensi Tsunami
JAKARTA, iNewsProbolinggo.id - Gempa bumi dengan magnitudo 5,7 mengguncang Kabupaten Banyuwangi, Jawa Timur, pada Kamis sore (25/9/2025). Badan Meteorologi, Klimatologi dan Geofisika (BMKG) segera memastikan gempa ini tidak berpotensi tsunami.
Berdasarkan analisis BMKG yang dirilis pukul 16:04:12 WIB, pusat gempa Banyuwangi memiliki kedalaman dangkal, yaitu hanya 12 kilometer.
Kekuatan: Magnitudo 5,7
Waktu: Kamis, 25 September 2025, pukul 16:04:12 WIB
Episenter: 7,82 Lintang Selatan (LS) dan 114.47 Bujur Timur (BT)
Lokasi: Berjarak sekitar 46 kilometer Timur Laut Banyuwangi-Jawa Timur
"Gempa Mag:5.7... tdk berpotensi tsunami #BMKG," demikian keterangan resmi dari BMKG.
Hingga laporan ini disusun, BMKG menyatakan belum ada laporan resmi mengenai dampak kerusakan maupun korban jiwa akibat guncangan tersebut.
Masyarakat diimbau untuk tetap tenang namun waspada terhadap kemungkinan terjadinya gempa susulan. BMKG juga memberikan catatan bahwa informasi ini diutamakan untuk kecepatan sehingga data awal dapat berubah seiring proses stabilisasi data.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta