get app
inews
Aa Text
Read Next : KPU Kabupaten Probolinggo Mulai Distribusikan Logistik Pilkada ke Tingkat Kecamatan

Desa Alassapi Doakan Leluhur serta Pejuang Melalui Pengajian Akbar di Acara Selamatan Desa

Minggu, 25 Agustus 2024 | 16:47 WIB
header img
Pelaksanaan pengajian akbar diacara selamatan desa dan HUT RI (foto iNewsProbolinggo.id/Doni)

PROBOLINGGO,iNewsProbolinggo.id - Sebagai tanda ucapan terimakasih kepada para leluhur desa dan para pahlawan kemerdekaan. Pemerintah Desa Alassapi, Kecamatan Banyuanyar, Kabupaten Probolinggo menggelar pengajian akbar.

Pengajian dilaksanakan pada acara selamatan desa dan peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Republik Indonesia (RI) tahun 2024, pada Sabtu (24/8/2024), yang dihadiri seluruh elemen masyarakat.

Pj Kepala Desa Alassapi Sigit Wida Hartono mengatakan, kegiatan bertujuan untuk memunajatkan doa kepada Allah SWT agar desa Alassapi diberi keamanan, keselamatan, kenyamanan dan ketertiban. Sehingga membuat masyarakat sejahtera dan aman sentosa.

Selain itu juga bertujuan untuk mendoakan para pendahulu desa, mantan kepala desa serta pejuang kemerdekaan yang telah gugur saat berjuang melawan penjajah.

"Dengan kegiatan ini selalu terlindungi dari marabahaya dan musibah, jauh dari ancaman," katanya.

Ia menjelaskan pada kegiatan tersebut pihaknya melibatkan seluruh elemen masyarakat, khususnya karang taruna Desa Alassapi. 

"Acara rutin ini kita agendakan khusus, antusias warga sangat meriah, support dari warga insyallah terencana lancar dan sukses," jelasnya.

Sementara itu, Camat Banyuanyar Hari Tjahjono mengapresiasi kegiatan tersebut. Dirinya mengaku sangat terkesan dan respek pada kegiatan-kegiatan HUT RI, seperti yang dilaksankan Desa Alassapi.

"Harapan saya karena banyak momen keagamaan bisa dilaksanakan sesuai tingkah laku masing-masing," ucapnya.

Editor : Arif Ardliyanto

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut