PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pemerintah Desa Roto, Kecamatan Krucil, Kabupaten Probolinggo, mendapat Monitoring dan Evaluasi (Monev) dari tim kecamatan. Dalam monev tersebut, pelaksanaan pembangunan di Desa Roto sudah sesuai dengan APBDes.
Diketahui, kegiatan monev yang digelar pada Selasa (12/12/2023) itu, Tim dari pihak kecamatan dan pemdes setempat berkumpul di Kantor Desa Roto sebelum melihat langsung pembangunan yang telah dilaksanakan.
Kepala Desa Roto Sriyanto mengaku bersykur, kegiatan monev tersebut berjalan lancar. Dan apa yang telah dikerjakan oleh pemerintah desa sesuai dengan apa yang telah disepakati bersama melalui Musyawarah Desa (Musdes) APBDes 2023 lalu.
"Alhamdulilah sesuai dengan APBDes, target khusus di 2024 Desa Roto menjadi Desa Mandiri," terangnya.
Karena itu ia berharap ke depan pemerintah dapat menambah anggaran untuk Desa Roto.
"Itu bertujuan agar desa lebih maju dan mensejahterakan masyarakat," ucapnya.
Sementara itu, Camat Krucil Febry Ilham Hidayat mengatakan, kegiatan monev itu merupakan wujud pengawasan yang nyata dari pihak kecamatan terhadap pekerjaan yang ada di desa-desa. Artinya sejauh mana perkembangan dilakukan, dan seperti apa administrasinya
Menurutnya, pemerintah desa ini telah mengelola anggaran negara, dimana memang harus dipertanggung jawabkan sesuai dengan aturan yang berlaku.
Sehingga nanti dengan pengawasan ini terwujudlah administrasi yang baik untuk pengelolaan anggaran," katanya.
Febry menilai, di Desa Roto memiliki banyak potensi alam, mulai dari keindahan alamnya, serta tanaman yang tumbuh di desa tersebut.
"Nnti juga ada usaha batik, ini sudah mengadakan Bimtek terkait batik khas roto," tuturnya.
Ia berharap pada 2024 Desa Roti sudah bisa ditetapkan sebagai desa mandiri.
Editor : Ahmad Hilmiddin