PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Memperingati HUT RI ke 79, Lembaga Swadaya Masyarakat Lumbung Informasi Rakyat (LSM Lira) Desa Bulu, Kecamatan Kraksaan, Kabupaten Probolinggo, menggelar karnaval semarak kemerdekaan, pada jumat (30/8/2024) siang.
Camat LSM Lira Desa Bulu, Qomarudin mengatakan, giat tersebut merupakan agenda tahunan yang selalu dilakukan untuk me.peringati hari kemerdekaan Republik Indonesia.
"Kami disini bersinergi dengan seluruh lapisan masyarakat, untuk menggelar acara ini, mulai dari peranglat desa, aparatur keamanan, dan seluruh masyatakat yang berpatisipasi meramaikan kegiatan ini," terangnya.
Dari giat acara tersebut, sedikitnya ada 1400 masyarakat tumpah ruah, meramaikan karnaval desa tersebut. Selain itu, juga ada hadiah menarik senilai jutaan rupiah, menambah kemeriahan acara.
"Tujuan kami hanya ingin membuat rasa nasionalisme warga desa setempat pada tanah air indonesia semakin tumbuh, dan mewujudkan rasa persatuan dan kesatuan serta toleransi umat beragama," tambahnya.
Hal senada juga diungkapkan oleh Nurhuda, peserta karnaval desa. Ia mengaku senang dan bangga dengan digelarnya giat acara tersebut.
"Karnaval ini kan sebagai penutupan peringatan hari kemerdekaan di bulan agustus ini, ya semoga kedepannya Desa Bulu ini masyarakatnya semakin guyub, dan semakin berkembang, baik dari sektor pembangunan, maupun kemakmuran masyarakat desanya juga," tandasnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait