Gus Haris Ajak Masyarakat Jaga Kondusifitas di Pemilu 2024, Hormati Pilihan Masing-Masing

Ahmad Didin
Gus Haris mengajak masyarakat jaga kondusifitas (foto : iNewsProbolinggo.id/iNews.id)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Pengasuh Pesantren Zainul Hasan Genggong Gus dr. Mohammad Haris mengajak seluruh masyarakat, Jawa Timur, khususnya Probolinggo untuk menjaga kedamaian dan kondusifitas saat pemilu 2024. Sehingga pemilu berjalan lancar dan damai.

Gus Haris berpesan, agar semua orang menghormati pilihan orang lain, hindari setiap tindakan yang dapat mengganggu keamanan, ketertiban, dan kedamaian bersama. Hal itu bukan hanya tanggung jawab aparat keamanan saja, melainkan juga tanggung jawab masing-masing orang.

Tentunya ajakan tersebut bukan hanya sebuah seruan moral, tetapi juga sebuah pengingat akan pentingnya memelihara nilai-nilai demokrasi yang sehat dan konstruktif.

"Kita hormati pilihan masing-masing orang, kita ciptakan pemilu yang jujur dan adil," ucapnya, Minggu (11/2/2024)

Pada kesempatan itu, Gus Haris juga mengingatkan para pelaksana pemilu mulai dari KPU, Bawaslu, PPK, Panwascam, PPS, PKD, hingga KPPS dan PTPS untuk bertugas secara profesional dan menjaga kesehatan. Pentingnya kondisi fisik yang prima dalam menjalankan tugas negara. 

Menurutnya, kesehatan petugas pemilu menjadi kunci utama agar proses pemilu dapat berjalan lancar dan sukses. Tanpa kondisi fisik yang baik, proses pemilu dapat terhambat, yang pada akhirnya dapat mempengaruhi legitimasi hasil pemilu itu sendiri.
 
"Kami senantiasa berdoa untuk kesehatan Panjenengan semua dalam menjalankan tugas ini," katanya.

Oleh karena itu, ajakan untuk menjaga kesehatan ini tidak hanya ditujukan untuk petugas pemilu, tetapi juga seluruh elemen masyarakat yang terlibat dalam proses demokrasi ini.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network