Stok Berkurang, Harga Cabai Rawit di Pasar Tradisional Probolinggo Mulai Meroket

Zainul Rifan
Lapak dagangan Hakiki (foto : iNewsProbolinggo.id/rifan)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Harga cabai rawit di pasar tradisional Kabupaten Probolinggo meroket. Salah satunya di Pasar Semampir, Kecamatan Kraksaan yang tembus Rp 60-65 ribu per kilogramnya. 

Hal itu diungkap Hakiki, salah satu pedagang di Pasar Semampir. Saat dikonfirmasi pada Rabu (1/11/2023), Hakiki mengaku kalau meroketnya harga cabai rawit ini sudah terjadi sejak dua pekan terakhir. Di mana naiknya berangsur, hingga mencapai Rp 65 ribu.

Selain harganya mahal, cabe rawit susah didapat. Juragan cabe yang biasanya lancar mengantar ke bedaknya, kini sudah jarang. Bahkan terkadang stok sampai kosong, hingga Hakiki terpaksa tengkulak ke pedagang lainnya.

"Kalau saya jualnya paling tinggi Rp 65 ribu, tidak tahu yang lain ya. Biasanya sehari saya menjual 20 kilogram," akunya.

Hakiki menjelaskan, jika harga cabai untuk pedagang seperti dirinya tidak begitu berpengaruh terhadap penjualan. Hanya stok yang berkurang itulah, yang membuat dirinya harus aktif mencari di pedagang lain agar tidak kehabisan stok. 

Editor : Ahmad Hilmiddin

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network