PONOROGO, iNews.id - Surat edaran dari sekolah mengenai iuran pembelian mobil baru senilai Rp265 juta di Ponorogo telah menjadi viral di media sosial.
Dalam surat tersebut, sekolah meminta siswa untuk membayar biaya pembelian mobil baru sebesar Rp1,8 juta per siswa.
Informasi yang kami peroleh mengatakan bahwa surat edaran tersebut dikeluarkan oleh SMP Negeri 1 Ponorogo kepada siswa kelas 7. Selain mobil baru, sekolah juga berencana untuk membeli gitar listrik dan komputer.
Kebijakan ini menuai banyak kritik dari netizen yang merasa bahwa sekolah seharusnya tidak membebankan pembelian mobil baru kepada siswa.
Selain itu, kebijakan ini dianggap tidak sesuai dengan prinsip sekolah gratis.
Editor : Sazili Mustofa
Artikel Terkait