PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Di bulan Kemerdekaan Republik Indonesia, berbagai macam kegiatan dilaksanakan masyarakat Indonesia. Salah satunya, dengan jalan sehat yang diadakan Pemerintah Desa Gebangan, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo.
Adanya kegiatan jalan sehat tersebut, selain untuk memeriahkan HUT ke-78 RI, juga untuk menyehatkan warganya dan membangun kekompakan antar sesama warga.
Kegiatan jalan sehat dimulai pukul 07.00 WIB dari Kantor Desa Gebangan dan Finish di halaman rumah kepala desa setempat, Minggu (20/8/2023).
Warga antusias, mengikuti jalan sehat tersebut. Mulai dari anak - anak hingga orang tua, bersama-sama berjalan sejauh 3 kilometer dengan penuh semangat.
Pemerintah Desa Gebangan, mempersiapkan ratusan hadiah dalam acara tersebut. Mulai dari hadiah hiburan berupa payung, barang pecah belah, kipas angin, kompor, beras dan hadiah utama sepeda gunung.
Di garis finish, para peserta dihibur oleh suguhan musik dangdut. Banyak warga berjoget dan bernyanyi, untuk menghilangkan rasa capek setelah mengikuti jalan sehat.
Kepala Desa Gebangan, Sugeng Wibowo mengatakan, kegiatan jalan sehat bertujuan memeriahkan HUT RI dan mengenang jasa para pahlawan, yang sudah berjuang untuk kemerdekaan Republik Indonesia.
"Dengan jalan sehat ini, bisa menjaga kekompakan sesama warga dan wujud nyata Bineka Tunggal Ika di desa kita", ungkapnya.
Sugeng memilih kegiatan jalan sehat, pasalnya bisa diikuti oleh semua kalangan. Mulai anak - anak hingga orang tua, untuk menjaga kekompakan.
"Karena kami menghindari pengelompokan, agar semuanya rukun. Karena itulah tujuan dari pahlawan kita", tandas Kepala Desa muda tersebut.
Ia berharap, kedepan antusiasme warga lebih meningkat dan kegiatan HUT RI bisa lebih meriah lagi.
Jalan sehat tersebut, juga diikuti oleh Calon DPRD Kabupaten Probolinggo dari Partai Perindo Dapil 7, Alifi Prasetyaningsih. Ia juga ikut memeriahkan acara tersebut, dengan memberikan kuis berhadiah uang bagi warga yang bisa menjawab pertanyaan yang diberikan.
Tak hanya itu, ia juga memberikan kartu asuransi kepada warga Gebangan secara gratis, selama 2 tahun.
"Acara ini sangat bagus dan warganya sangat kompak, serta aparat pemerintah juga berperan aktif dalam mensukseskan acara ini", ungkapnya.
Terkait asuransi yang diberikan kepada warga Gebangan, yakni bagi warga yang sudah memiliki hak pilih pada Pemilu 2024 mendatang, berupa asuransi jiwa dan kecelakaan.
"Nanti itu preminya gratis kepada warga, dari program Partai Perindo", pungkasnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait