Remaja asal Besuk Probolinggo Meninggal, Gegara Serempetan Motor

Zainul Rifan
Petugas kepolisian saat melakukan oleh TKP (foto : iNewsProbolinggo.id/Sat Lantas Polres Probolinggo)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Seorang remaja meninggal dunia usai serempetan dengan kendaraan lain di jalan umum masuk Desa Alastengah, Kecamatan Besuk, Kabupaten Probolinggo, pada Rabu (26/4/2023) sore, sekitar pukul 15.00 WIB. Atau, Sekitar 100 meter selatan Kantor Desa Alastengah, Besuk.

Remaja tersebut bernama Muhammad Faiqul Himam, 14, warga Desa Alaskandang, Kecamatan Besuk. Sedangkan lawannya adalah Miftahul Khoir, 14, warga Desa Sumberan, Kecamatan Besuk.

Kanit Laka Sat Lantas Polres Probolinggo, Ipda Aditya Wikrama mengatakan, peristiwa bermula saat korban yang mengendarai motor Yamaha Vixion bernopol N 6217 PZ, melaju dari arah selatan ke utara.

Setiba di lokasi, korban hendak menyalip Miftahul yang melaju searah di depannya, dengan mengendarai Honda CB 150 R tanpa TNKB, warna hitam.

"Korban berusaha menyalip dari sebelah kiri, namun sayang, keduanya terjadi serempetan hingga membuat keduanya terjatuh," jelasnya. 

Korban menabrak pohon, setelah akhirnya terjatuh ke bahu jalan hingga membuatnya luka dan meninggal dunia. Sementara Miftahul terjatuh ke badan jalan sisi sebelah timur, yang membuatnya luka-luka.

"Kami yang mendapatkan informasi langsung menuju lokasi untuk melakukan olah TKP (Tempat Kejadian  Perkara, red) dan meminta keterangan saksi kejadian," katanya.

Korban segera dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD), Waluyo Jati Kraksaan.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network