Jika tol tersebut selesai sesuai rencana yang ditentukan, maka dapat mempersingkat perjalanan mudik. Seperti halnya, perjalanan Probolinggo menuju Surabaya. Di mana sebelumnya bisa ditempuh dengan waktu 3-4 jam, kini bisa 1-1,5 jam saja.
Kemudian untuk tarif, masih belum dipastikan. Namun untuk tarif Tol Probolinggo Timur- Surabaya senilai Rp. 90.500 khusus golongan I (sedan, pickup dll). Tentunya harga tersebut, akan bertambah jika masuknya dimulai dari Gending-Surabaya.
Tol Paspro memilki total panjang 43,75 KM terdiri 4 seksi yakni, Seksi 1 Grati Pasuruan-Tongas sepanjang 13,5 KM Seksi 2 Tongas-Probolinggo Barat sepanjang 6,9 KM Seksi 3 Probolinggo Barat-Probolinggo Timur sepanjang 10,9 KM, Seksi 4A Probolinggo Timur-Gending sepanjang 8,6 KM.
Diketahui, tol tersebut dikelola oleh PT. Transjawa Paspro Jalan Tol selaku Badan Usaha Jalan Tol (BUJT), dan kontraktor pelaksananya dilakukan oleh PT Waskita Karya Persero.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait