Desa Temenggungan Probolinggo Belanja Alat Fogging Guna Tanggulangi Penyakit DBD

Zainul Rifan
Kepala Desa Temenggungan Moch Iqbal Aliwarsa saat meninjau pelaksanaan fogging perdana (foto : istimewa)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Desa Temenggungan, Kecamatan Krejengan, Kabupaten Probolinggo belanja alat fogging guna menanggulangi Penyakit Demam Berdarah Dengue (DBD), di mana sudah ada dua warga yang menjadi korban. 

Alat fogging tersebut, perdana digunakan pada Rabu (28/12/2022). Dengan menyemprot setiap sudut yang menjadi sarang nyamuk.

Kepala Desa Temenggungan, Moch Iqbal Aliwarsa mengatakan, kalau penyemprotan bakal rutin dilakukan setiap harinya secara bergantian di masing-masing dusun. Hingga nantinya, semua dusun di Desa Temenggungan berhasil dilakukan penyemprotan.

"Setelah tuntas, nanti tinggal menunggu perkembangan lebih lanjut. Jika memang perlu penyemprotan ulang, maka akan dilakukan penyemprotan ulang," terangnya.

Iqbal menjelaskan, kalau pembelian alat fogging didasari dengan adanya penyakit DBD yang menyebabkan dua orang warganya meninggal dunia. 

Dari itulah, pihaknya melakukan diskusi dengan beberapa pihak. Seperti Badan Permusyawaratan Desa (BPD) dan seluruh elemen masyarakat, untuk melakukan pembelian alat fongging.

"Semuanya setuju, tentunya dengan harapan penyakit DBD di Desa Temenggungan 0 persen. Artinya tidak ada lagi warga yang terjangkit," katanya.

Meski sudah memiliki alat fogging sendiri, Iqbal tetap mengimbau kepada masyarakat, untuk tetap menjaga lingkungan tetap bersih. Utamanya dengan menerapkan pola sehat 3M. 

Yakni menguras penampungan air, mengubur barang bekas dan menutup tempat penampungan air. "Karena fogging hanya membunuh nyamuknya tidak berupa jentiknya," ujarnya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network