PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Banyak momen yang unik dan langka, dalam prosesi jalannya pernikahan Kaesang Pangarep, putra bungsu Presiden Ke-7 Republik Indonesia (RI), Joko Widodo.
Salah satunya, yakni momen di mana Kaesang diminta oleh ibunda calon istrinya, Sofia Gudono untuk meminum air zam-zam yang diberikan sampai habis, sebelum melangsungkan akad nikah.
Air zam zam yang berasal dari tanah suci Mekkah tersebut, dinilai memiliki makna mendalam. Filosofi dari air sendiri, merupakan lambang hidup dan kehidupan.
Kaesang pun meminum air tersebut, hingga habis tak tersisa. Makna Kaesang meminum air zam zam itu sampai habis, dapat diartikan bahwa putra bungsu Joko Widodo itu memiliki niat yang kuat, untuk menjadikan Erina Gudono sebagai pendamping hidupnya hingga akhir hayat.
Sebelumnya, Kaesang melakukan prosesi Midodareni. Acara tersebut digelar di kediaman Erina di Sleman, Yogyakarta.
Sejumlah prosesi dalam acara Midodareni, berlangsung dengan khidmat dan lancar. Mulai dari perkenalan antara keluarga besar Joko Widodo dan Gudono, penyerah seserahan hingga Tilik Nitik, di mana ibunda Kaesang, Iriana Jokowi melihat keadaan Erina di kamarnya.
Sebelum acara tersebut berlangsung, Kaesang juga mengucap janji untuk mematuhi aturan di malam Midodareni ini. Salah satunya dengan tidak bertemu dengan sang calon istri, Erina yang masih dipingit hingga momen akad nikah mereka.
Acara malam Midodareni Kaesang Pangarep dan Erina Gudono pun berjalan dengan lancar. Segala prosesi telah dilakukan dengan baik dan penuh khidmat.
Sekadar informasi, acara akad nikah Kaesang Pangarep dan Erina Gudono berlangsung, pada Sabtu 10 Desember 2022. Acara tersebut digelar di Pendopo Royal Ambarrukma, Yogyakarta.
Artikel ini telah ditulis sebelumnya, di kanal https://lifestyle.okezone.com/read/2022/12/09/612/2724249/kaesang-pangarep-minum-air-zam-zam-di-malam-midodareni-ternyata-ini-artinya
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait