PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Para wisatawan yang berkunjung ke Probolinggo, rupanya tak hanya bisa bermalam di hotel saja. Akan tetapi, ternyata sekarang juga bisa bermalam di tengah laut.
Itu karena, sudah tersedia sebuah Kapal Pinisi yang bisa menjadi lokasi istirahat, maupun bermalam bagi wisatawan yang kebetulan singgah atau berlibur di Probolinggo.
"Sekarang ini para wisatawan juga bisa menginap di atas kapal," ujar pemilik kapal Pinisi, H. Akbar Kamis (3/1/2022).
Akbar menjelaskan, Kapal Pinisi dirancang oleh suku Bugis, Makasar, Sulawesi. Dimana Kapal Pinisi juga bisa berkeliling di perairan laut Probolinggo. Setiap harinya, terang Akbar, Kapal Pinisi miliknya sering bersandar di sekitaran Pulau Gili Ketapang.
Menurut Akbar, dengan menginap di atas kapal Pinisi, para wisatawan bisa menikmati keindahan laut. Baik saat matahari terbit, maupun saat terbenam.
"Kapal ini sudah diluncurkan sejak dua bulan lalu," ungkapnya.
Kapal Pinisi ini, kata H. Akbar, bisa menampung sebanyak 35 penumpang dengan fasilitas sebanyak 12 kamar. Tidak hanya itu, namun juga ada fasilitas lainnya, seperti tempat santai, ruang karaoke dan ruang makan.
"Pokoknya semuanya lengkap," pungkasnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait