Sempat Turun di Tingkat Agen, Harga Telur Ayam di Kota Probolinggo Kini Meroket

Gianto

PROBOLINGGO, iNews.id - Sepekan lalu harga telur ayam sempat mengalami penurunan di tingkat agen sebesar Rp 28.500 perkilo. Namun kini, harga telur justru meroket di kisaran Rp 35 ribu perkilo. Itu terpantau, di Pasar Baru Kota Probolinggo

Naiknya harga telur tersebut, bukan berarti untung bagi pedagang. Malah sebaliknya, pedagang telur di Pasar Baru menyebut justru sepi pembeli. 

Hal itu diakui oleh salah seorang pedagang telur, Ny Rohati. Menurutnya, kenaikan harga telur terjadi sejak Senin (29/8/2022) kemarin. 

"Naiknya mulai kemarin," tuturnya saat ditemui di Pasar Baru, Kota Probolinggo, Selasa (30/8/2022). 

Dengan naiknya harga telur, sebut Rohati, justru berdampak terhadap daya beli di pasaran. "Tidak tahu kenapa kok bisa sepi pembeli. Padahal yang menaikkan harga itu bukan saya," ucapnya. 

Sementara salah seorang pembeli, Ny.Aisyah mengaku terkejut dengan naiknya harga telur di pasaran. 

Perempuan asal Kelurahan Kanigaran itu mengungkapkan, beberapa hari lalu harga telur masih stabil di pasaran.

 "Sekarang kok tiba,-tiba harganya melambung," katanya. 

Dengan naiknya harga telur tersebut, ia terpaksa mengurangi jatah untuk membeli telur sebagai kebutuhan sehari-harinya.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network