PROBOLINGGO,iNewsProbolinggo.id - Penjabat Walikota Nurkholis menyerahkan santunan kematian bagi pelaku UMKM di kota probolinggo dikemas didalam acara road show ke 5 lokasi di beberapa kelurahan.
Pemberian santunan itu dihadiri oleh Kepala BPJS Ketenagakerjaan Kota Probolinggo Lesmana Dwi Putra, Kepala DKUMP Fitriawati, Kepala Bappeda Litbang Diah Sajekti dan Kepala BPPKAD Ratri Dian Sulistyawati, camat beserta lurah setempat.
Salah satu penerima santunan yaitu keluarga dari alm Tunami, penjual sayur dan ikan keliling di Jalan Sunan Ampel Kelurahan Jrebeng Lor. Santunan diterima langsung oleh kedua anaknya. Ada yang sudah bekerja dan satu lagi masih kuliah di Poltekkes Malang.
"Karena saya bekerja dan adik masih kuliah, maka tidak mungkin usaha ibu jualan dilanjutkan. Terima kasih, santunan ini membantu kami untuk membiayai pendidikan adik," ujarnya.
Pj Walikota Probolinggo Nurkholis mengatakan, penyerahkan santunan BPJS Ketenagakerjaan bagi UMKM yang meninggal senilai Rp. 42 juta ditransfer ke rekening anggota keluarga, atau ahli warisnya.
"Semoga program ini bermanfaat bagi UMKM dan bisa melanjutkan usaha almarhum serta meminta Kepala DKUMP Fitriawati untuk mengawal para UMKM ini agar tetap eksis dan memperoleh pembinaan lanjutan serta tercover oleh BPJS," jelasnya.
Diketahui total UMKM yang terdata dan memiliki kartu e-UMKM ada 7.700, sejumlah 4.500 sudah dicover BPJS Ketenagakerjaan.
Secara bertahap sisanya juga bakal diajukan agar bisa tercover program tersebut. Termasuk usulan pengganti UKM yang meninggal.
Editor : Arif Ardliyanto