get app
inews
Aa Read Next : DPC Sarbumusi Kabupaten Probolinggo Peringati Hari Buruh Internasional Dengan Bersholawat

DPK LSM Lira Pakuniran Bagikan 1000 Takjil kepada Masyarakat

Senin, 10 April 2023 | 10:57 WIB
header img
Camat LSM Lira Pakuniran saat memberikan takjil kepada pengendara yang melintas di Jalan Raya Pakuniran (foto: iNewsProbolinggo.id/Ahmad Didin)

PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Dewan Pimpinan Kecamatan (DPK) LSM Lira Pakuniran, membagikan 1000 takjil kepada pengendara di depan Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo, Minggu (9/4/2023). 

Takjil yang diberikan kepada warga yang melintas ada lima macam, diataranya ; es teler, kolek, nasi kuning, ketan dan juga angsle. 

Sejak pukul 16.00 WIB pengurus DPK LSM Lira Pakuniran kompak, membagikan takjil yang melintas di Depan Kantor Kecamatan Pakuniran baik dari arah selatan dan utara maupun dari arah barat.

Antusias warga sangat tinggi untuk mendapatkan takjil dengan cara mengantri secara tertib, di pinggir jalan menunggu giliran pembagian takjil oleh pengurus DPK LSM Lira Pakuniran.

Warga sekitar, Eny Puspita Dewi mengatakan, sangat senang mendapatkan takjil yang telah dibagikan para pengurus DPK Lira. 

"Alhamdulillah saya dapat dua mas, nasi kuning dan angsle, nanti buat buka puasa mas. Semoga LSM Lira maju, selalu berbagi dan sukses selalu", harap Eny. 

Camat LSM Lira Pakuniran, Mohammad mengatakan, acara bagi - bagi takjil tersebut rutin dilakukan setiap tahun di Bulan suci ramadan dan saat ini, merupakan kali ketiga yang dibagikan kepada pelintas jalan yang ada di Pakuniran. 

"Jadi setiap tahun DPK Lira Pakuniran selalu mengadakan kegiatan bagi - bagi takjil, ini agar kita semua mendapatkan barokah di Bulan suci Ramadan ini", ungkapnya. 

Selain sebagai kontrol sosial, pihaknya juga berupaya mengakselerasikan ketimpangan - ketimpangan yang kerap terjadi, di tengah masyarakat. 

"Ketika ada giat semacam ini, hanya semata ingin berbagi kepada sesama semoga LSM Lira selalu di hati masyarakat khususnya di Kabupaten Probolinggo", ucap Camat LSM Lira Pakuniran. 

Senada disampaikan Bupati LSM Lira Probolinggo, Samsuddin mengatakan, hampir setiap DPK LSM Lira setiap tahun mengadakan kegiatan sosial bagi - bagi takjil yang merupakan cara sebagai NGO berbagi dengan masyarakat. 

"Kami intruksikan kepada teman - teman disetiap ramadan harus selalu berbagi kepada masyarakat untuk menunjukkan bahwa kami tidak hanya sekedar pendampingan hukum tapi giat sosial pun kami melakukan secara rutin", Pegiat Anti Korupsi Kabupaten Probolinggo tersebut.

Editor : Ahmad Hilmiddin

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut