PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Libur natal dan tahun baru 2024 - 2025 sudah hampir tiba, bagi kebanyakan masyarakat, yang hendak menikmati liburan di Kawasan Wisata Gunung Bromo, wajib memperhatikan tata caranya. Baik dari pemesanan tiket maupun hal hal apa saja yang boleh dan tidak boleh dilakukan di kawasan konservasi Taman Nasional Bromo Tengger Semeru (TNBTS).
Kasi Humas TNBTS Hendra Widjanarko menjelaskan, bagi para pengunjung disarankan agar membeli tiket masuk secara online melalui situs resmi https://booking.bromotenggersemeru.org.
"Selain itu, untuk calon pengunjung, tetap memperhatikan kondisi kesehatan dan keselamatan ya, terutama unutk kesiapan kendaraan yang hendak digunakan sebelum berangkat," terangnya, pada senin (9/12/2024) siang.
Selanjutnya, pengunjung juga wajib mematuhi ketentuan larangan dan imbauan yang berlaku di kawasan konservasi yang telah tersedia di papan informasi ketika saat berada di lokasi wisata.
"Sebagai pertimbangan agar dapat menikmati waktu liburan secara maksimal, pengunjung juga harus memperkirakan kondisi cuaca yang diterbitkan oleh BMKG melalui situs resmi https://www.bmkg.go.id
Mengingat peristiwa kebakaran hutan ada beberapa waktu lalu, Hendra juga mengimbau para wisatawan agar tetap menjaga kelestarian alam di kawasan Konservasi TNBTS.
"Jadilah wisatawan yang cerdas, dengan membawa kembali sampah ketika keluar dari kawasan konservasi, tidak melakukan vandalisme, tidak membawa barang terlarang, seperti senjata tajam, serta barang - barang yang dapat memicu kerusakan dan kebakaran selama berlibur ke Gunung Bromo Tengger Semeru" tandasnya.
Editor : Arif Ardliyanto
Artikel Terkait