PROBOLINGGO, iNewsProbolinggo.id - Untuk menjamin keterbukaan publik, Pemerintah Desa Bucor Kulon, Kecamatan Pakuniran, Kabupaten Probolinggo melaksanakan Musyawarah Desa (Musdes) penyampaian Pendapatan Asli Desa (PADes).
Musdes yang diikuti oleh seluruh elemen masyarakat tersebut dilaksanakan di Kantor Desa Bucor Kulon, Rabu (6/12/2023) malam.
Kepala Desa Bucor Kulon Abdus Sukur mengatakan, kalau PADes yang dihasilkan oleh desa yang dipimpinnya itu bersumber dari berbagai sumber, mulai dari tanah desa hingga penghasilan dari Badan Usaha Milik Desa (BUMDes)
"Ke depan saya minta kepada pengurus BUMDes untuk bisa meningkatkan PADes nya," katanya.
Menurutnya, jika PADes nya bertambah besar, maka belanja desa yang tidak tercover di Anggaran Pendapatan dan Belanja Desa (APBDes) dapat diambilkan dari PADes itu sendiri.
Semisal tentang gaji Rukun Warga (RT), Rukun Tetangga (RW), Badan Permusyawaratan Desa (BPD), tunjangan untuk perangkat desa, atau bantuan lain untuk warga yang membutuhkan.
"Saya mau masyarakat ini enak, sejahtera, jika PADes naik nanti kita bisa ambilkan dari sana," ucapnya.
Sementara itu, Kasi Ekonomi dan Pembangunan Kecamatan Pakuniran, Rifki Ardila menjelaskan jika dari hasil rapat tersebut didapatkan bahwa PADes yang dihasilkan saat ini mencapai belasan juta rupiah.
"Harapan kami, tahun depan PADes semakin meningkat dan BUMDes semakin produktif," jelasnya.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait