LIVERPOOL, iNews.id – Liverpool imbang 1-1 dengan Crystal Palace pada pekan kedua Liga Inggris 2022-2023. Penyerang anyar Liverpool Darwin Nunez, jadi sorotan karena kena kartu merah.
Pelatih Liverpool Jurgen Klopp pun buka suara soal kartu merah Nunez. Dia pun tidak menyangkal, bahwa penyerang asal Uruguay itu layak menerima kartu merah.
Bertanding di Anfield, Selasa (16/8/2022) dini hari WIB, The Reds tertinggal lebih dulu lewat gol Wilfried Zaha (32’). Tensi pertandingan pun kian panas setelah Nunez mendapatkan kartu merah pada awal babak kedua.
Pemain asal Uruguay itu tertangkap kamera menanduk rahang Joachim Andersen. Untungnya, Luiz Diaz (61’) mampu menyelamatkan The Reds dari kekalahan di Anfield lewat sepakan cantiknya.
Usai pertandingan, Klopp mengakui kesalahan Nunez. Dia akan memberikan Nunez waktu untuk berpikir soal kesalahannya.
"Saya tidak dapat menyangkal, bahwa itu adalah kartu merah. Saya akan meninggalkannya sendirian selama satu malam dan kemudian berbicara dengannya besok,” kata Klopp, dikutip dari BBC Internasional, Selasa (16/8/2022).
Klopp mengatakan akan berbicara dengan eks pemain Benfica itu perihal masalah ini. Juru taktik berusia 55 tahun itu juga akan memperkuat fisik Nunez agar mampu bersaing dengan bek-bek Liga Inggris.
Editor : Ahmad Hilmiddin
Artikel Terkait